You are here

Viral Di TikTok, Sate Ayam Asli Indonesia Jadi Makanan Paling Diminati Di Kapal Pesiar

sate ayam asli Indonesia
Bagikan Artikel Ini

Makanan khas Indonesia memang sangat enak dan juga terbukti cocok di lidah orang dari berbagai negara. Mulai dari rawon, rendang, nasi goreng, mie goreng, hingga sate ayam asli Indonesia. Hal ini dikarenakan olahan masakan dan bumbunya sangat enak dan cukup khas. Sehingga tidak heran apabila banyak orang sangat menikmatinya.

Salah satunya makanan yang mempesona yaitu sate ayam dengan berbagai khasnya. Bahkan tidak hanya dinikmati oleh orang dewasa, namun juga anak-anak menyukai olahan dari ayam yang dicampur dengan bumbu kacang satu ini. Tambahan berupa sambal, krupuk dan lontong pun membuatnya kian lezat dan semakin sempurna.

Makanan satu ini juga menjadi salah satu menu yang paling diminati di kapal pesiar loh. Hal ini bisa dilihat dari beredarnya video TikTok viral yang menunjukkan betapa diminatinya sate ayam di luar negeri.

Dalam video yang di unggah oleh akun TikTok @muhfhadel07 atau Seputar Kapal Pesiar, Fadhel menyebutkan bahwa makanan Indonesia terutama sate ayam cukup diminati di luar negeri. Bahkan seringkali stok makanan satu ini lebih cepat habis daripada menu yang lainnya.

Nampak pula dalam video yang diunggahnya tersebut, bagaimana tempat prasmanan kapal pesiar dengan banyaknya pilihan makanan di dalamnya yang begitu megah. Mulai dari makanan Asia, seperti Malaysia, Filipina dan juga India yang masih tersisa.

Tentu saja hal ini membuat Fadhel cukup terkejut karena di tengahnya ada makanan sate ayam yang bahkan sudah kosong dan perlu diisi kembali. Hal ini menunjukkan bahwa hidangan satu ini sangat diminati disana. Ia bahkan menyebutkan bahwa dirinya tidak mendapat olahan ayam yang disiram bumbu kacang satu ini karena sudah habis tidak tersisa.

Komentar Warganet

Di kolom komentar, banyak sekali komentar warganet seperti “gue agak curiga takutnya yang borong sate itu semua orang indo wkwkwkwk canda kak” ucap salah satu akun. “kalau rendang gimana?? Bakal habis jg kali ya.. kan enak bgt tu”, tambah lainnya.

Bahkan ada pula warganet yang cukup bangga dengan adanya fakta bahwa sate ayam asli Indonesia sangat digemari di luar negeri. “Makanan Indonesia memang tidak perlu diragukan lagi kelezatannya, jadi kangen pulang ke indo hehehe” ujar warganet lainnya.

Warganet lainnya pun turut menambahkan, “dia bilang padahal orang Indonesia sedikit. Itu berarti menandakan orang Indonesia makannya banyak. Orang sedikit aja habis apalagi banyak. Candraaaa” dan sempat dibalas oleh Fadel dengan “hahaha apalagi makanannya sendiri harus dimakan banyak-banyak mumpung gratis”.

Komentar pun tidak berhenti sampai disana, ada pula tambahan dari akun TikTok @regregety yang cukup masuk di akal, “sebenarnya pasti gitu sih, kita cenderung suka sama makanan yang kita jarang makan, ya sama seperti mereka” ujarnya.

Dengan berbagai komentar tersebut, maka bisa disimpulkan bahwa memang makanan satu ini cukup menarik perhatian banyak peminat dari kalangan internasional. Bahkan video yang diunggah akhir bulan November lalu banyak diperbincangkan hingga awal tahun 2021 ini. Tidak heran apabila total views yang didapatkan sudah mencapai lebih dari 380.000.

Namun tidak hanya membahas sate ayam yang viral dan diminati banyak orang, akun jejaring sosial @muhfhadel07 juga membagikan ceritanya sebagai staff kapal pesiar. Ia tak segan-segan memberikan motivasi dan menceritakan berbagai pengalamannya selama bekerja disana. Sering pula ia mengadakan sesi tanya jawab untuk warganet yang berminat melamar pekerjaan ke bidang satu ini.

 

lilik sumarsih
Petualang,photographer dan penulis artikel tentang traveling dan alam liar

Leave a Reply

Top