
Bebeberapa hari ini sempat ramai diperbincangkan di berbagai media terkait Maudy Ayunda Lulus S2 dengan memperoleh dua gelar sekaligus. Perempuan yang berhasil memerankan sosok Ainun dalam film Habibie dan Ainun 3 ini menyelesaikan pendidikan Strata 2 nya di salah satu perguruan tinggi terbaik dunia. Ucapan selamat pun datang dari berbagai kalangan.
Mulai dari warga net yang ikut bangga hingga sesama para selebriti. Tidak hanya S2 nya saja yang berasal dari kampus ternama dan berpredikat perguruan tinggi terbaik nomor 2 di dunia. Pasalnya sewaktu menempuh pendidikan S1 Maudy bahkan bersekolah di kampus urutan nomor satu dunia yaitu Oxford University. Berikut fakta menarik dibalik kelulusan seorang Maudy Ayunda:
1. Berjuang Selama 2 Tahun
Penyanyi sekaligus artis yang baru saja lulus ini melakukan perjuangan paling tidak selama dua tahun. Dengan menjalani kehidupan di luar negeri lebih tepatnya di Amerika Serikat yang memang cukup berbeda dari Indonesia. Mulai dari iklim, suasana sampai dengan lingkungan sekitar
Ungkapan ini diunggah oleh perempuan bernama lengkap Ayunda Faza Maudya ini melalui akun Instagram pribadinya pada hari Rabu tanggal 9 bulan Juni kemarin. Adapun tulisan yang tertera dalam unggahan tersebut berupa pemberitahuan bahwasanya dirinya telah lulus. Serta waktu selama dua tahun benar-benar telah berlalu.
2. Tantangan
Fakta lain yang melatar belakangi peristiwa Maudy Ayunda Lulus beberapa waktu lalu tidak lain berupa tantangan. Pasalnya diketahui bahwa perempuan kelahiran 1994 ini ketika mengenyam pendidikan di negeri Paman Sam itu tidaklah berjalan mulus. Ditambah lagi dengan adanya pandemi Covid-19 yang tentunya membuat beberapa hal menjadi berbeda.
Maudy juga mengungkapkan bahwa sebuah kata tak mampu memberikan gambaran tentang banyaknya hal yang telah dipelajarinya. Terutama dari pengalaman yang diwarnai dengan berbagai tantangan yang menurut penyanyi ini unik serta tidak terduga.
3. Sigap Saat Mengambil Keputusan
Berdasarkan uraian yang diutarakan oleh Maudy bahwa di samping mengenai keberadaannya yang meningkat. Artis ini juga merasa didorong untuk melakukan pelepasan terhadap kendali, juga refleksi serta prioritas yang dimiliki. Dimana saat itu dirinya diharuskan mengambil keputusan dengan cepat. Serta keputusan tersebut tidak menimbulkan adanya sebuah rasa penyesalan di kemudian hari mengenai apa yang penting baginya.
4. Hak Istimewa
Bagi seorang Maudy Ayunda menjalani pendidikan di jenjang Strata 2 untuk memperoleh gelar Magister merupakan sebuah hal yang menantang. Ditambah lagi dirinya melakukan hal tersebut di Stanford University yang diketahui termasuk dalam perguruan tinggi terbaik dunia.
Maudy merasa bersyukur atas apa yang dilalui di setiap bagiannya. Menurutnya ini merupakan sebuah hak istimewa dan luar biasa. Dimana dirinya mampu berjalan diantara tembok yang ada kampus tersebut. Maudy pun mempunyai harapan bahwa dapat membayar hal tersebut di kemudian hari. Ungkap Maudy lewat bahasa Inggris.
5. Memperoleh Gelar MA dan MBA
Diketahui bahwasanya artis yang merangkap sebagai penyanyi ini mengambil dua jurusan sekaligus untuk S2 nya di Stanford University Amerika. Dimana gelar tersebut berhasil diperoleh sesudah dirinya menyelesaikan jurusan dalam bidang studi pendidikan serta administrasi bisnis. Apabila dituliskan gelar tersebut menjadi MA untuk studi pendidikan atau Master of Arts. Sementara untuk studi administrasi bisnis bergelar MBA atau Master of Business Administration.
Itu tadi ulasan mengenai berita Maudy Ayunda Lulus dari Strata 2 dengan 2 gelar sekaligus. Dari pembahasan di atas dapat diketahui beberapa fakta. Misalnya bahwa Maudy tidak secara mudah memperoleh hal tersebut. Melainkan dengan usaha keras yang disertai tantangan dan juga pengambilan keputusan dengan sigap. Hingga sekarang berbuahlah hasil usaha tersebut.