You are here

Gempa Berkekuatan 7,4 Melanda Meksiko Selatan

Gempa Melanda Meksiko Selatan
Bagikan Artikel Ini

Gempa Melanda Meksiko Selatan
Sumber Gambar dari Fox News

Pojokjakarta.com (24 Juni 2020), Pantai selatan Meksiko dilanda gempa kuat pada Selasa pagi (23 Juni 2020), memicu peringatan tsunami untuk garis pantai Pasifik di sepanjang Amerika Tengah.

Dilansir dari msn.com (24 Juni 2020), Meksiko adalah salah satu daerah yang paling aktif secara gempa di dunia dan memiliki sejarah panjang gempa bumi dahsyat. Negara ini terletak di atas tiga lempeng tektonik besar dan pergerakannya menyebabkan gempa teratur dan letusan gunung berapi sesekali.

Pantai Pasifik Meksiko terletak di sepanjang “Cincin Api,” serangkaian garis patahan berbentuk tapal kuda di sekitar lautan.

Gempa bumi menghantam wilayah rawan gempa di Meksiko di mana empat lempeng tektonik bawah tanah bersatu. Dilansir dari usatoday.com (24 Juni 2020),dalam 35 tahun terakhir, setidaknya ada tujuh gempa berkekuatan 7 atau lebih besar, menewaskan sekitar 10.000 orang di Meksiko.

Wilayah ini memiliki sebagian besar zona subduksi Bumi, di mana lempeng samudera meluncur di bawah lempeng benua yang lebih ringan.

Gempa bumi cenderung terjadi ketika lempengan-lempengan itu saling mengikis atau mereda. Ketika itu terjadi di laut berpotensi tsunami.

Dilansir CNN News (24 Juni 2020),Gempa berkekuatan 7,4 yang melanda garis pantai selatan Meksiko pada hari Selasa (23 Juni 2020), meruntuhkan bangunan dan telah menyebabkan sedikitnya lima orang tewas.

Gempa bumi terjadi pada pukul 10:29 waktu setempat (11:29 ET), dengan pusat gempa 11 kilometer di barat daya Santa María Zapotitlan di negara bagian Oaxaca, dekat El Coyul.

Setidaknya lima orang tewas, menurut koordinator untuk Layanan Perlindungan Sipil Nasional Meksiko (National Civil Protection Service).
Gubernur negara bagian Oaxaca, Alejandro Murat, mengatakan seorang wanita berusia 22 tahun dan seorang pria termasuk di antara yang tewas.

Peringatan Potensi Tsunami Saat Gempa

Dilansir dari Fox News (24 Juni 2020), Survei Geologi Amerika Serikat (United States Geological Survey / USGS) mengatakan getaran bumi berkekuatan 7,4 skala Richter dan melanda pada pukul 11:29 ET, 7 mil sebelah barat Santa María Zapotitlan, Meksiko. Getaran tersebut memiliki kedalaman sekitar 20 mil dan berpusat di sepanjang pantai Pasifik negara bagian Oaxaca dekat resor Huatulco.

Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) dan The National Weather Service’s (NWS), mengatakan bahwa gelombang tsunami “berbahaya” berpotensi terjadi dalam jarak 620 mil dari pusat gempa, di sepanjang pantai Pasifik Meksiko, Guatemala, El Salvador dan Honduras.

Badan bencana nasional Guatemala (Guatemala’s national disaster agency) mengeluarkan peringatan tsunami. Peringatan tersebut untuk pantai Pasifik selatan. Diperkirakan akan datang gelombang setinggi satu meter. Guatemala’s national disaster agency menyarankan orang-orang untuk menjauh dari laut.

Presiden Meksiko Andrés Manuel López Obrador mengatakan satu orang tewas dan satu lainnya cedera. Insiden tersebut terjadi dalam sebuah bangunan yang runtuh di Huatulco, Oaxaca.

Pihak berwenang juga melaporkan pemadaman listrik di seluruh ibu kota negara bagian. Kerusakan terjadi pada bagian luar rumah sakit di Oaxaca.
Getaran bumi bisa dirasakan sampai ke Guatemala, Honduras dan El Salvador. Di ibu kota Mexico City, sekitar 190 mil utara episentrum, getarannya terasa dan sirene terdengar meraung.

Palang Merah Meksiko menyatakan bahwa sukarelawan dari organisasi tersebut terus melakukan tur dengan ambulans untuk mengidentifikasi kemungkinan para korban.

https://twitter.com/cruzrojaoaxaca/status/1275498435962118149?ref_src=twsrc%5Etfw%7Ctwcamp%5Etweetembed&ref_url=https%3A%2F%2Fwww.foxnews.com%2Fworld%2Fearthquake-mexico-tsunami-warning-central-america-quake-weather

Gambar yang diposting ke media sosial menunjukkan kerusakan pada beberapa bangunan di negara bagian Oaxaca.

Video yang diposting ke Twitter juga menunjukkan trotoar bergerak saat gempa melanda daerah tersebut.

https://twitter.com/yaredi/status/1275453876729073664

Referensi :

  • msn.com
  • usatoday.com
  • CNN News
  • Fox News

Andrea
Seorang penulis kesehatan mental dan hubungan manusia, penulis berita nasional dan internasional
https://pojokjakarta.com

Leave a Reply

Top